Kamis, 27 November 2014

YUK BELAJAR HTML Bag 1

HyperText Markup Language (HTML) adalah script pemrograman untuk menyusun sebuah Web. Namun HTML bukanlah sebuah bahasa pemrograman. Karena HTML hanyalah berisi perintah-perintah yang terstruktur berupa tag-tag penyusun. Namun menuliskan tag-tag HTML tidaklah sebatas hanya memasukkan perintah-perintah tertentu agar HTML kita dapat di akses oleh browser. Mendesain HTML adalah  sebuah seni tersendiri. Homepage yang merupakan implementasi dari HTML adalah refleksi dari orang yang membuatnya. Untuk itu kita perlu mendesainnya dengan baik agar homepage yang kita buat menarik dan bermanfaat. Mendesain HTML dapat dilakukan dengan dua cara, yitu :

1.    Menggunakan HTML Editor, seperti Microsoft FrontPage dan Adobe Dreamweaver.
2.    Dengan cara menuliskan sendiri perintah berupa tag-tag HTML secara manual ke dalam dokumen HTML.
Kedua cara diatas memiliki Kelebihan dan kekurangan. Cara pertama kelebihannya adalah HTML Editor merupakan sebuah program yang khusus didesain untuk membuat, melakukan editing bahkan mem-publish ke internet. Dengan kemampuannya menggabungkan kemudahan dan kecanggihan teknologi internet ke dalam dokumen HTML maka cara ini sangat disukai oleh para pemula dan desainer yang tidak ingin belajar lebih mendalam mengenai HTML.
Download ebook GRATIS tentang dasar HTML : DISINI

Selasa, 25 November 2014

APLIKASI MULTI POSTING KE FACEBOOK

Facebook merupakan sosial media yang mempunyai pengguna terbanyak di Indonesia yaitu mancapai 37 juta akun. Walaupun hanya menempati urutan ke 8 di dunia, jumlah tersebut termasuk sangat besar sehingga, ketika indikasi pengguna FB di Indonesia terus turun yang Empunya sampai sempat datang ke Indonesia.

Sebagai pengguna FB saya yakin teman-teman netter sudah dangat akrab dengan tampilan dan sebagian fitur FB. Tapi tahukan teman-teman FB sendiri sangat perduli pada perkembangan bisnis online, sehingga selain menyediakan fan page untuk melakukan promosi atau hobi FB juga menyediakan fitur untuk auto posting ke banyak akun, grup atau fan page. Keuntungan memilki fitur ini adalah :

Posting ke banyak grup dan pengguna sekaligus
Mempercepat pekerjaan promosi bisnis setiap hari
Menghemat waktu dan tenaga
JANGAN membuang waktu untuk mengerjakan rutinitas setiap hari
Tidak perlu selalu online iklan kita tetap terkirim.
Sementara ini untuk bisa memanfaatkan fitur ini perlu berafiliasi atau menjadi member di beberapa situs. Salah satu situs yang menyediakan fitur multi posting dan penawaran menarik lainnya adalah NOMOR1 INDONESIA yang dapat diakses di : SINI


Sabtu, 22 November 2014

MITOS-MITOS SUNDANESE.....

Judulnya sih keren tapi isinya iseng-iseng mengandalkan ingatan dari kecil sampai saat ini. Bicara mitos saya yakin semua orang pernah mendengar atau mengatakan dengan tidak sengaja kata "pamali". Sebenarnya kata pamali yang sering dikatakan orang tua kita bahkan dari jaman nenek moyang dulu pasti ada maknanya, artinya nenek moyang kita dulu sangat bijaksana, tidak serta merta melarang sesuatu dengan strenght, cukup dengan mengatakan "awas pamali".
Tiap-tiap daerah pasti mempunyai mitos masing-masing, kadang-kadang mitos tersebut mempunyai makna yang sama antar daerah. Karena penulis Sundanese asli, maka mitos yang diketahui juga mitosnya urang sunda, bahkan mungkin mitos tersebut sangat spesifik hanya ada di daerah penulis. Hanya sekedar sharing saja, kira-kira beberapa mitos urang sunda yang pernah saya dengan adalah (mohon koreksi jika salah) :

NO
Pamali
Maknana
1
Ulah diuk di lawang panto bisi jodona ngan ukur nongtot
Ngahalangan
2
Ulah diuk dimeja bisi balewatangan atawa bisi hese jodo
Ah teu pantes we eta mah
3
Ulah sasapu ti wengi bisi nyapukeun rejekih.
Waktuna sare jeung moal beresih
4
Ulah sare isuk-isuk tos subuh bisi rejeki leungit
Bisi kaberangan mangkat digawe atawa sakola
5
Ulah sare tos asar bisi gelo
Padahal waktuna mandi jeung sakeudeung deui mangrib
6
Ulah dadapangan waktu magrib bisi bapak maot
Padahal memang waktuna shalat maghrib
7
Tukang warung ulah ngajual uyah sareng jarum ti burit bisi teu payu
Tah lamun ieu meureun bisi pahili nguyahan angeun make jarum
8
Ulah ngadahar ceker hayam bisi tulisan butut atawa ulah ngadahar tunggir bisi dipangnunggirkeun
Padahal etamah ngeunah jadi bagian kolot
9
Ulah kuliat tos dahar bisi males
Ah teu pantes weh emangna tas sare
10
Ulah ngecos ti peuting bisi ka tojos
Tah ieumah bener 1000%
11
Urang sunda ulah kawin jeung urang jawa
Padahal hese jauh ngabesana
Aya deui mitos nu tahayul di sababaraha daerah
12
Ulah nguruskeun pare atawa sawah poe senen eta pantangan dewi sri
????
13
Ulah ngagoreng sangu wanci keur layung bisi pare disawah beureum
Geus pasti aya sangu nu bener, hese-hese ngagoreng deui
14
Mun aya layung kudu ngaduruk sapu pare supaya teu beureum kana parena
Ceuk aki Uing
15
Aya lini gogorowokan aya..aya..aya..
Ieu mah teu ngartos, aya oge carita dongengna di buku bahasa sunda keur SD
16
Nu reuneuh ulah ingkar peuting
Enya bisi titajong terus labuh, ngadon kaguguran ke na teh
17
Ulah ngadahar nu haseum-haseum wanci mangrib bisi paeh indung
Puguh magrib-magrib bisi nyeuri beuteung ke sholat telat
18
Ulah heheotan wanci peuting bisi aya jurig
Emang da teu pantes heheotan peuting-peuting
19
Ulah meuleum uyah bisi pare di sawah ku wereng
Nya keur naon uyah dibeuleuman emangna lain meunang meuli.

He..he.. Mohon maaf sementara versi Sunda dulu, nanti menyusul versi Indonesianya. Atau manfaatkan fitur translate di sebelah.

Jumat, 21 November 2014

5 JENIS LALAPAN UNIK ORANG SUNDA......( I )

Mengapa orang Sunda diidentikan dengan suku yang paling hobi memakan lalapan mentah. Kita coba ungkap fakta tesebut !. Ini bukan hasil penelitian, karena hanya berbasis pengalaman dan kebiasaan lingkungan penulis yang sunda tulen. Salah satu fakta otentik adalah adanya beberapa jenis lalapan yang biasa dikonsumsi dilingkungan penulis tetapi jarang melihatnya dilingkungan suku atau budaya lain. Diantara jenis lalapan tersebut adalah :

1. Daun Sintrong
Sintrong
Sumber : tanamanbuas.blogspot.com
Lalapan ini merupakan tumbuhan gulma yang biasanya tumbuh di lahan-lahan yang baru dibuka, bentuk tanaman bawah menyerupai daun bayam, permukaan daun berbulu halus, penggir daun bergerigi. Rasa daun sintrong spserti punya kandungan atsiri sehingga ada sedikit rasa mint-nya. Daun ini lebih enak dimakan mentah, penulis sendiri belum pernah mencoba yang diseduh air panas atau dikukus.



2. Jonghe / Jonge
Jonghe
Sumber : flickrvemind.net
Jonge adalah salah salatu jenis lalapan lain yang umum di makan orang Sunda. Sama seperti Sintrong, jonge juga adalah jenis tanaman gulma yang tumbuh di bawah naungan tanaman-tanaman kebun atau tanaman kehutanan. Sedikit perbedaan dengan Sintrong, jonge lebih suka tumbuh dibawah naungan tanaman lain. Bentuk daunnya lonjong panjang, lebar daun sempit, sehingga mirip ikan, permukaan daun berbulu halus, tepi daun bergelombang. Dari sisi rasa juga tidak berbeda jauh dengan Sintrong, ada sedikit rasa mint-nya walaupun lebih rendah dari sintrong.



3. Jalantir
Jalantir
Sumber : appa.cs.ipb.co.id
Jalantir mempunyai kemiripan hampir 60% dengan jonghe, dari tampilan fisik dan kesukaan tempat tumbuh. Jalantir paling mendekati bentuk daun dewa di dunia pengobatan herbal. Bentuk daun, permukaan daun, dan rasa hampir mendekati daun dewa. Apakah jalantir adalah daun dewa ?. Ini yang penulis belum temukan, baik dari hasil bertanya mupun berselancar di Mbah Google. Tingkat kemiripan dengan daun dewa hampir 90%, hanya dari sisi rasa yang sedikit berbeda. Daun dewa terasa lebih banyak mint-nya sedangkan jalantir sedikit agak pahit. Di dunia pengobatan herbal, jalantir juga menjadi salah satu acuan untuk penyakit tertentu.



4. Eceng Sawah
Eceng  Sawah
Sumber : mangyono.com
Eceng sawah adalah miniatur dari eceng gondok, hanya bentuk daun dan ukuran yang mebedakannya. Eceng sawah jauh lebih kecil dan tumbuh hanya di pesawahan / lahan basah lainnya. Bagi petani tumbuhan ini adalah gulma, namun gulma yang bermanfaat. Eceng gondok tumbuh langsung di atas tanah berlumpur, berbeda dengan eceng gondok yang mampu tumbuh mengambang di atas permukaan air. Pemanfaatan eceng sawah sebagai lalap bisa mentah bisa juga masak. Eceng sawah masak bisa digunakan untuk campuran "lotek" / pecel sebagaimana genjer. Apakah eceng gondok juga dikonsumsi orang sunda ....?. Orang sunda hanya memanfaatkan bunga eceng gondok untuk dikonsumsi yaitu dibuat sayur tumis.

5. Gunda
Gunda
Sumber : mangyono.com
Gunda adalah jenis lalapan yang tumbuh di pesawahan atau lahan basah lainnya. Sama seperti eceng sawah gunda juga merupakan gulma yang bermanfaat bagi petani sunda. Gunda bisa dinikmati mentah atau direbus untuk campuran pecel. Gunda terasa sedikit agak pahit dari pada eceng sawah. Gunda berasosiasi dengan eceng sawah menjadi gulma padi yang merepotkan sekaligus menguntungkan petani.






Itulah 5 jenis lalapan unik urang sunda, ada banyak jenis lalapan yang dikonsumsi orang sunda, karena nulisnya cape, jadi kita cicil lima-lima jenis.

5 JENIS BUAH ASLI JAWA BARAT YANG MULAI HILANG DAN LANGKA (PART I)

Malam libur tanpa kegiatan.... akhirnya teringat masa-masa kecil
Kok yang pertama terlintas malah kenakalan masa kecil bersama teman-teman di kampung, baik ketika pulang sekolah maupun setelah sekolah sebelum bermain bola dan mendengarkan sandiwara radio Saur Sepuh dan doengeng Wa Kepoh. 
Saat itu kalau kami pulang sekolah selalu rombongan untuk menghindari rasa takut ketika melewati tempat-tempat yang kata orang tua angker. Untuk menghindari kepanasan siang bolong, biasanya kami mencari jalan pintas melalui kebun-kebun orang, selain itu lebih asik karena alam Priangan yang subur membuat kebun-kebun penduduk penuh dengan tanaman buah-buahan baik yang sengaja ditanam maupun tumbuh alam. Karena potensi inilah kiisengan kami muncul yaitu nyolong buah orang. Terbayang .... siang hari bolong makan buah segar walaupun dapat nyolong tetap nikmat.
Beberapa jenis buah diantaranya adalah tumbuh alami karena disebarkan oleh burung atau kelelawar. Sayangnya saat ini buah-buahan tersebut sudah jarang terlihat lagi entah karena tidak menarik sehingga ditebang oleh yang punya atau karena mungkin satwa yang biasa menyebarkannya malah yang sudah langka. Diantara jenis-jenis buah yang menjadi pavorit kami untuk dicolong berebutan adalah :

1. Buah Kocapi / Kecapi
Buah Kecapi
Sumber : eemoo-esprit.blogspot.com

Buah ini sangat mirip dengan buah manggis, hanya kulitnya berwarna kuning kehijauan kalau sudah masak dan agak berbulu halus seperti kain baju kaos. Rasa buah buahnya bervariasi dari asam sampai ada juga yang manis. Buah kocapi manis kami menyebutnya kocapi daun, karena memang warna kulitnya masih dominan hijau seperti daun, dagingya agak tebal dan tentu manis rasanya.





2. Buah Kupa
Pohon Buah Kupa
Sumber : baltyra.com

Buah Kupa
Sumber : baltyra.com
Buah Kupa sangat mirip buah terong ungu, hanya bagian bawah buah mempunyai "cupat" yang lebih besar seperti jambu biji. Buah ini jika sudah masak sempurna rasanya manis asam tapi lebih dominan manisnya. Uniknya dari buah ini adalah tumbuh / berbuah di batang pohon, bukan di ujung tanting seperti buah lainnya. Warna buah masak ungu kehitamam, ukuran sebesar jempul tangan orang dewasa





3. Buah Pacet
Buah Pacet / Nam-Nam
Sumber : ipaedukasi-supena.blogspot.com
Nama Pacet ini nama di daerah saya, sedangkan di daerah lain di Jawa Barat ada yang menyebut buah Nam-Nam. Bentuk buah seperti ketupat, rasa asam manis jika sudah mencapai kemasakan bagus. Seperti juga buah Kupa, buah ini nempel di batang pohon mulai dari bawah sampai cabang-cabang utama. Biasanya buah ini ada dikebun karena tumbuh sendirinya. Saat ini sudah sangat jarang yang mempunyai pohon buah ini. Buah ini satu keluarga dengan Kiburahol / burahol yang dipakai untuk kecantikan putri keraton.

4. Kilalayu
Buah Kilalayu
Sumber : aizek.net
Nama Kilalayu adalah nama lokal di Jawa Barat di Malaysia / Melayu disebut Mertajam. Bentuk buah lonjong seperti buah melinjo. Rasa buah manis sepet jika sudah masak penuh, letak buah di ujung ranting, jarang sekali dalam satu tangkai masak serempak. Jenis buah ini juga tumbuh liar di kebun penduduk alias jarang sekali yang sengaja menanam. Saat ini sudah sudah untuk melihat pohon ini berbuah, entah karena proses penyerbukannya terganggu atau karena faktor lain.


5. Buah Huni
Buah Huni
Sumber : proviantaudio.com

Buah Huni sering juga orang menyebut buah Buni adalah salah satu jenis buah yang disukai untuk ibu-ibu yang suka rujakan. Buahnya kecil mengelompok seperti buah salam, rasanya asam manis segar jika sudah masak. Warna buah masak merah kehitaman, sedangkan buah muda hijau dan punya tingkat keasaman yang luar biasa. Pohon buah ini satu keluarga dengan jenis kayu hitam Sulawesi yaitu Diospyros sp. Jika buahnya dibuat rusak dengan cara ditumbuk dengan campuran gula merah, garam, cabe dan sedikit terasi, terasa segar sekali.







Itulah 5 jenis buah asli Jawa Barat yang sudah mulai langka bahkan mungkin punah. Masih banyak jenis-jenis buah lain, yang akan kita bahas lain kali.


Rabu, 19 November 2014

BELAJAR MENCARI RUPIAH DAN DOLLAR DI INTERNET

Booming...booming....
Itulah kira-kira kondisi saat ini, setiap pengguna internet berlomba-lomba mencari kesempatan untuk menghasilkan uang dari internet. Saya malah merasa sangat ketinggalan jauh dengan teman-teman yang masih relatif baru akrab dengan internet. Saya akrab dengan internet sejak era tahun 2002 an, saat itu sudah muncul beberapa internet marketer yang cukup terkenal seperti sebut saja Bapak Joko Susilo. Saat itu bukan tidak tertarik, saya mencoba-coba untuk mengikuti beberapa bisnis online baik yang gratis dan berbayar. Namun karena mungkin tidak terlalu serius, hasilnya belum begitu memuaskan.Setelah mengikuti terus perkembangan dunia internet, saat ini sudah banyak sekali para marketer yang mengaku berhasil menghasilkan ratusan juta dari bisnisnya, sehingga banyak yang terus menulis e-book tentang keberhasilannya, tapi anehnya kok e-booknya tidak gratis ya.. he..he...

Saat ini saya mencoba membangun kembali semangat untuk berbisnis di internet, sementara mencari yang gratisan dulu, hasilnya memang tidak terlalu booming, tetapi lumayanlah untuk menambah penghasilan, sedikit-sedikit asal jangan sakit.....
Ini beberapa bisnis reseller dan afilliasi yang saya ikuti dan sudah menghasilkan rupiah dan dollar :

1. Toko Herbal Online
Ini adalah toko herbal online dengan Owner Bpk Hamzah Musawa dari Semarang. Bisnis ini mengasikan, karena gratis untuk menjadi reseller dengan penghasilan dari bonus penjualan, profit sharing, dan sponsoring kalau ada referal kita. Disini tidak diwajibkan mencari referal, cukup kita berjualan, ada yang beli, maka keuntungan 15% menjadi milik kita, yang akan ditransfer kerekening kita jika sudah mencapai Rp. 59.000.
Pengalaman saya, saya sendiri promosi secara langsung ke teman-teman dan belanja langsung dengan mendapatkan diskon 15%. Asiknya referral saya juga ikut bekanja dan saya dapat bonus profit dan bonus penjualan. Ini peluang bagus, untuk dicoba, pelajari dan silakan mencoba untuk menghasilkan rupiah tambahan. KLIK GAMBAR di bawah :

2. Clickbank
Bisnis online ini sangat menggiurkan, sudah banyak internet marketer di Indonesia yang berhasil menghasilkan
ratusan dolar hanya dalam hitungan minggu. Tentunnya memerlukan usaha yang serius untuk mencapai hasil yang maksimal.Sistem di sini adalah dengan memasarkan barang-barang yang dijual oleh situs tersebut, ketika kita berhasil melakukan penjualan dari hasil promosi kita, maka kita akan mendapat imbalan yang besarnya bervariasi 10-50 lebih dolar per penjualan. Lumayan bukan.....
Saya sendiri sudah masuk disini dan sudah menghasilkan cukup lumayan. Kita akan dibayar melalui cek yang akan dikirimakan langsung ke alamat kita. Bagi yang berminat ini langkah-langkahnya :
a. Mendaftar DI SINI
b. Isi form pendaftaran, dan ikuti ketentuannya
c. Verifikasi email
d. Login dengan user dan password anda
e. Tentukan Produk yang akan anda pasarkan di Marketplace
f.  Sebarkan link pemasaran anda diberbagai media online
g. Tunggu hasilnya
Sabar ya... anda harus serius dalam melakukan promosi

3. Survey Berbayar
Saat ini saya mengikuti 4 survei yang cukup terkemuka. Terkemuka karena terbukti membayar. Pendapatan dari survey ada yang dibayar via cek, paypal, rekening bank, bahkan ada yang membayar dengan voucher belanja di super market besar di Indonesia. Saya sendiri sudah mendapat pembayaran bervariasi mulai dari $ 100 sampai $ 158. Lumayan kan.... kalau lagi banyak undangan survey satu minggu bisa dapat $ 10 / survey. Kalau mengikuti 5 survey saja dalam sebulan pendapatan anda bisa $ 200. Lumayan kan ....???
Ini survey-survey yang saya ikuti :

a. id.ipanelonline
Yang berminat silakan registrasi DI SINI Ayo Gan lumayan loh.....Sistem pembayaran via Paypal dan 
Transfer Bank

b. id. toluna
Hampir sama dengan id.ipanelonline, yang berbeda hanya nilai tukar poinnya. Pembayaran dengan Paypal dan voucher belanja di Hypermart, Carrefour  dan lain-lain. Berminat ??, KLIK DISINI

c. id.viewfruit
Sama dengan yang dua di atas, yang berbeda juga nilai poin penukaran, pembayaran menggunakan Paypal, dan Bank Transfer. Registrasi DI SINI 

d. globaltestmarket
Kalau yang ini bayarannya peling tinggi diantara yang tiga di atas. 1000 poin dibayar $ 50. Sekali survey akan mendapatkan 30-45 poin, undangannya survey nya juga lumayan banyak. Sistem pembayaran dengan menggunakan cek langsung dikirim ke alamat kita. Saya sudah 2 kali mendapatkan cek dari sini dengan nominal lumayan. Kalau mau mencoba KLIK DISINI


Oke.. Gan sementara ini dulu, nanti kita lanjutkan, masih banyak peluang-peluang lain yang bisa menghasilkan pundi-pundi RPp dan $.  SELAMAT MENCOBA !!